BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Pemerintah Kota Palangka Raya bekerjasama dengan aksi Cepat Tanggap (ACT) Provinsi Kalimantan Tengah dan Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) menggelar operasi pasar murah yang dilaksanakan di Kantor Kelurahan Panarung Kota Palangka Raya, Sabtu (30/10/2021) kemarin.
“Kami dari Aksi Cepat Tanggap, pada 30 Oktober 2021, serentak di seluruh kantor kami di Kalimantan, melaksanakan operasi Pasar Murah. Biaya kita subsidi 50 persennya dari harga. Biasanya 160 ribu, kita potong menjadi 80 ribu,” ucap Branch Manager ACT Kalimantan Tengah, Ahmad Syafaat.
Dikatakannya, bahwa pihaknya juga mendapatkan bantuan subsidi dari Pemerintah Kota Palangka Raya. Bantuan tersebut disalurkan kepada masyarakat yang termasuk kategori prasejahtera.
Selain itu, pihak ACT telah berkoordinasi dengan Kelurahan Panarung agar memastikan bantuan tersebut tepat sasaran.
“Kami telah berkoordinasi dengan kelurahan Panarung agar bantuan tersebut tepat sasaran, kegiatan tersebut akan dilaksanakan secara berkelanjutan sampai akhir bulan November, dan kami masih membuka selebar mungkin kepada donatur untuk bekerjasama mensubsidi paket sembako tersebut,” imbuhnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Koperasi dan UMKM Kota Palangka Raya, Rawang mengucapkan terima kasih kepada pihak ACT Kalimantan Tengah yang telah membantu masyarakat setempat dengan mengadakan operasi pasar murah.
Selain itu, Rawang juga berharap dengan adanya Operasi Pasar Murah yang diinisiasi oleh ACT ini, bisa membantu mengentaskan kemiskinan di Kota Palangka Raya dan meningkatkan daya beli masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
“Dengan adanya operasi pasar murah tersebut, bisa membantu pengentasan kemiskinan di Kota Palangka Raya, untuk mengentaskan kemiskinan di Kota Palangka Raya, tidak hanya peran Pemerintah Kota, tapi keberhasilan ini bisa dilakukan oleh masyarakat dan swasta,” tutupnya. (rmi/MC Isen Mulang)