10 Media Deklarasikan Berdirinya AMSI di Kalteng

Kegiatan Deklarasi dan Konferensi I AMSI Kalimantan Tengah, Senin (17/1/2022)
Kegiatan Deklarasi dan Konferensi I AMSI Kalimantan Tengah, Senin (17/1/2022)

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Sedikitnya ada sepuluh media online yang telah dinyatakan lulus verifikasi administrasi dan faktual secara resmi mendeklarasikan berdirinya Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) di Provinsi Kalimantan Tengah, Senin (17/1/2022).

Sepuluh media yang telah lulus verifikasi administrasi dan faktual menjadi anggota AMSI di Kalimantan Tengah itu diantaranya Kalteng.Co, Kalamanthana.id, Balanganews.com, Kalteng Ekpress.com, Kalteng Antara.com, Inikalteng.com, Brayanews.com, Kaltengonline.com, Kalteng Today.com dan Borneo24.com, melakukan penandatanganan kesepakatan bersama dan disaksikan oleh Ketua Umum AMSI, Wensesius Manggut.

Dalam sambutannya, Ketua Umum AMSI, Wensesius Manggut saat membuka kegiatan Deklarasi dan Konferensi I AMSI Kalimantan Tengah, secara virtual, Senin (17/1/2022) dengan terbentuknya AMSi di kalimantan tengah diharapkan kualitas media siber menjadi semakin baik terutama dalam menangkal berita-berita hoax.

Di samping memperbaiki kualitas media melalui pemberitaan juga diharapkan kehadiran AMSI ini semakin memperkuat perusahaan media dalam mengembangkan bisnis secara profesional, untuk ini AMSI akan menyediakan ruang yang cukup bagi para anggota untuk berlatih bersama-sama, sehingga perusahaan media semakin maju dan profesional.

Sementara itu, Koordinator Wilayah AMSI Kalimantan Kundori memberikan apresiasi kepada rekan-rekan media siber di Kalimantan Tengah yang telah bersepakat membentuk AMSI di Kalteng sebagai langkah maju demi memperbaiki kualitas media baik dari sisi pemberitaan maupun sisi bisnisnya yang harus dikelola secara seimbang sehingga media bisa maju dan berkembang.

Sedangkan Gubernur Kalimantan Tengah H. Sugianto Sabran dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan oleh Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Yuas Elko sangat menyambut baik berdirinya AMSI di Kalimantan Tengah sebagai upaya pemerintah provinsi memadu serasikan media informasi dan pembangunan yang berbasis teknologi digital. (yus)