DPRD Palangka Raya Gelar Paripurna LKPJ 2021

SAVE 20220328 140435
Rapat paripurna dengan agenda penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Wali Kota terkait pelaksanaan pemerintahan tahun anggaran 2021, digelar secara virtual dan tatap muka, dipimpin Wakil Ketua II, Basirun B Sahepar dan diikuti Wali Kota, Fairid Naparin dari rumah jabatannya, Senin (28/3/2022)

BALANGANEWS, PALANGKARAYA – DPRD bersama jajaran Pemerintah Kota Palangka Raya menggelar rapat paripurna dengan agenda penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Wali Kota terkait pelaksanaan pemerintahan tahun anggaran 2021.

Rapat paripurna yang digelar secara virtual dan tatap muka itu dipimpin Wakil Ketua II, Basirun B Sahepar dan diikuti Wali Kota, Fairid Naparin dari rumah jabatannya, Senin (28/3/2022).

Basirun mengatakan anggota legislatif telah menerima salinan LKPJ Wali Kota untuk dibahas sebagaimana jadwal dan aturan yang telah ditetapkan.

“Sebagaimana fungsi kami dalam pengawasan, penganggaran dan legislasi maka DPRD akan segera membahas LKPJ ini untuk memberikan evaluasi serta rekomendasi agar pelaksanaan anggaran bisa lebih baik,” katanya.

Sementara itu dalam paparannya, Fairid Naparin menjelaskan LKPJ tahun 2021 diharapkan bisa memberikan gambaran yang akurat terhadap penyelenggaraan pemerintahan. Selain itu bisa menjadi bahan evaluasi untuk mewujudkan pemerintahan dan pembangunan yang lebih baik.

Melalui paripurna itu ia berharap ada masukan dari DPRD untuk memberi solusi penyelesaian permasalahan pembangunan dan pemerintahan sehingga mampu memberikan manfaat untuk masyarakat.

“Sesuai visi kami yakni mewujudkan Kota Palangka Raya yang maju, rukun dan sejahtera untuk semua. Dalam hal ini tentunya membutuhkan dukungan maupun saran dari jajaran legislatif,” pungkasnya. (oje)