BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Wakil Ketua (Waket) III DPRD Kalteng, Faridawaty Darland Atjeh melakukan sosialisasi terkait wawasan kebangsaan dan pendidikan pemilih pemula di SMAN 1 Basarang, Kabupaten Kapuas belum lama ini.
Dalam kesempatan itu Faridawaty menyampaikan, bahwa wawasan kebangsaan itu harus dapat ditanamkan dalam diri dan nilai-nilainya supaya bisa dijalankan dalam kehidupan.
“Banyak hal yang perlu ditanamkan dan diketahui para generasi muda terkait wawasan kebangsaan, dan pada intinya wawasan ini yaitu berdasarkan pancasila, bagaimana cara pandang kita mengelola kehidupan berbangsa dan sebagainya,” ujarnya.
Mengenai pendidikan pemilih pemula, Farida menegaskan, sangat penting untuk diketahui oleh para generasi muda yang sudah memiliki hak suara dalam pemilu, terlebih lagi tahun 2024 mendatang akan ada pemilu serentak, sehingga para pemilih pemula harus dapat berperan memberikan suaranya.
“Sosialisasi mengenai pendidikan pemilih pemula ini penting untuk meningkatkan kesadaran politik para generasi muda terutama siswa, apabila mereka sadar dalam mengikuti proses politik maka otomatis kualitas demokrasi juga akan meningkat,” imbuhnya.
Farida menerangkan, yang menentukan terpilihnya baik presiden dan wakilnya, kepala daerah, maupun anggota legislatif yaitu berdasarkan hasil suara dari masyarakat. Sehingga, peran pemilih pemula juga untuk menentukan arah pembangunan kedepan sangat diharapkan.
“Melalui pendidikan politik ini kita harap para pemilih pemula dapat menyalurkan hak suaranya pada pemilu 2024 mendatang, dan memilih pemimpin atau anggota legislatif sesuai hati nuraninya. Kita juga berharap para pemilih pula jangan sampai memilih menjadi golongan putih atau golput, karena hak suara itu sangat penting untuk menentukan arah pembangunan kedepan,” imbuhnya.
Selain menyampaikan sosialisasi terkait wawasan kebangsaan dan pendidikan pemilih pemula, Farida yang didampingi juga anggota DPRD Kalteng, Andina Theresia Narang dan Niksen S Bahat menyerap aspirasi dari para guru dan siswa di SMAN 1 Basarang, dan aspirasi itu nantinya akan diperjuangkan dan disampaikan kepada Pemprov Kalteng. (asp)