Ular Kobra Berhasil Dievakuasi dari Dalam Kap Mobil Warga

ular cobra
Petugas Rescue Damkar, saat berhasil mengamankan seekor ular kobra dalam sebuah kap mobil warga

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Hewan berbisa yakni seekor ular cobra masuk ke dalam kap mesin mobil milik warga yang sedang parkir di Jalan Bangaris II.C No.8.

Sementara itu Kepala Seksi Pengendali Operasi dan Komunikasi Penyelamatan Bidang Penyelamatan Sucipto mengatakan, bahwa awal mula diketahui adanya warga melihat ular menyeberang rumah pada pohon sirih, saat diamati ular jenis cobra ini malah lari menyeberang rumahnya dan masuk ke dalam kap mesin mobil miliknya yang sedang terparkir di garasi rumahnya.

“Melihat hal tersebut, pemilik mobil berpikir agar ular cobra itu tidak merasa terganggu dibiarkan saja namun tetap diawasi pergerakan ular itu, kemudian mencoba menghubungi tim Rescue Damkar melewati Call Center 112,” ucapnya, Senin (18/4/2023).

Atas informasi laporan itu Team Rescue segera berangkat menuju lokasi laporan dengan sambil mempersiapkan APD di dalam mobil, agar tidak membuang waktu sebab ular itu sangat berbahaya dan lokasi itu masuk wilayah titik kenal petugas Rescue Damkar adalah wilayah ular cobra dan ular piton.

“Bersyukur sesampainya di lokasi dengan bermodalkan petunjuk pelapor langsung dilakukan penyisiran dalam waktu 20 menit ular cobra dapat ditemukan dan dikuasai serta dibawa Pos Rescue Damkar dan selanjutnya ular cobra dilepasliarkan ke alam bebas yang sangat jauh dari pemukiman masyarakat,” ungkapnya. (udi)