Genangan bekas kemarin masih terlihat
Kutengok dari balik jendela
Memperhatikan pula sekitarnya
Juga daun-daun yang berjatuhan tanpa paksa
Angin perlahan berembus
Tegarkan hati yang pernah pupus
Kisah-kisah pahit…
Mencoba tak mengungkit…
Hujan… hujan…
Tak apa temani lagi
Hari ini sekali lagi
Agar rintiknya menyejukkan hati
Hujan dan hujan…
Kembali kupupuk harapan…
Palangka Raya, 2022