Dewan Barsel Apresiasi Polres Barsel Ungkap Kasus Narkoba

Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Barito Selatan (Barsel) Zainal Khairudin

BALANGANEWS, BUNTOK – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Barito Selatan (Barsel) Zainal Khairudin, mengapresiasi kinerja Polres Barsel yang telah berhasil menangkap pengedar dan pengguna narkoba jenis sabu.

“Pemberantasan Narkoba yang dilakukan Polres Barsel ini patut kita apresiasi, bahkan ke depan harus lebih gencar lagi. Karena harapan kami kepada Polres agar terus mengungkap kasus sabu di Barsel,” ucap Zainal kepada BalangaNews, Selasa (2/3/2021).

Selain itu ia berharap, agar kasus-kasus yang telah ditangani, dapat dikembangkan dan mengungkap pelaku lainnya. Agar generasi muda di Barsel dapat diselamatkan dan terbebas dari narkoba.

“Perang melawan narkoba tidak boleh berhenti, upaya ini harus terus digencarkan untuk mempersempit ruang gerak pada pelaku pengedar narkoba serta pemakai,” tandasnya.

Politisi dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menambahkan, upaya pemberantasan narkoba tidak akan cukup apabila hanya mengharapkan aparat penegak hukum saja. Diperlukan juga sinergitas dan dukungan masyarakat untuk membantu aparat.

“Minimal dengan melindungi diri sendiri, keluarga dan masyarakat di lingkungan masing-masing agar tidak terjerumus narkoba,” pungkasnya. (lam)