BALANGANEWS, KUALA KURUN – Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Gumas menggelar musda II tahun 2025, dengan tema membentuk perempuan tangguh untuk masa depan yang cerah.
“Musda itu untuk memilih dan menetapkan Ketua GOW masa bakti 2025-2030,” ujar Ketua GOW Kabupaten Gumas Efrensia LP Umbing, Jumat (18/4/2025).
Dia menegaskan, musda GOW merupakan forum tertinggi dalam organisasi GOW, yang berwenang memilih dan menetapkan Ketua GOW, dalam masa lima tahun kepengurusan.
“Setelah dilakukan sidang, terpilih kembali menjadi Ketua GOW Kabupaten Gumas pada masa bakti 2025-2030 yakni Wakil Bupati Efrensia LP Umbing,” tegasnya.
Dia pun berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan untuk memimpin organisasi ini. Kedepan, kaum perempuan melalui organisasi wanita harus mampu berkontribusi dalam membangun daerah.
“Kami ingin kaum perempuan berpartisipasi lebih aktif di berbagai aspek kehidupan sosial, ekonomi, politik, hingga menjadi perempuan yang berkualitas dan tangguh,” jelasnya.
Dia menuturkan, peran dan kontribusi perempuan cukup besar dalam pembangunan, dan menjadi pilar utama untuk membangun fondasi yang kuat bagi pertumbuhan dan perkembangan berkelanjutan. Perempuan juga harus bersatu, saling membantu, dan saling menginspirasi.
“Sekarang adalah waktunya bagi perempuan untuk memberikan warna tersendiri bagi pembangunan di Kabupaten Gumas, melalui peran dan karya nyata,” tukasnya. (ahs)