Pemprov Kalteng Tegaskan Pentingnya Kolaborasi dengan Forkopimda

Pemprov Kalteng Tegaskan Pentingnya Kolaborasi dengan Forkopimda

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Plh. Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkesra) Setda Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Maskur, mewakili Gubernur Kalteng dalam kegiatan Halalbihalal dan Silaturahmi Keluarga Besar Pengadilan Tinggi Palangka Raya.

Kegiatan tersebut digelar di Rumah Dinas Ketua Pengadilan Tinggi Palangka Raya, Rabu (9/4/2025).

Dalam sambutannya, Maskur menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) sebagai kunci keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan di Kalimantan Tengah.

“Pemprov Kalteng sangat bergantung pada dukungan dan kerjasama dengan Forkopimda. Tanpa adanya kolaborasi yang solid dengan Forkopimda, Pemprov Kalteng dalam pelaksanaan tugas dan program-programnya tidak akan maksimal,” tegasnya.

Ia menambahkan, sejak awal masa jabatannya, Gubernur Kalteng menunjukkan keseriusan membangun komunikasi yang harmonis dengan berbagai elemen strategis, termasuk Forkopimda.

“Setelah dilantik, Bapak Gubernur langsung mengadakan silaturahmi dengan Forkopimda keesokan harinya,” bebernya.

Langkah cepat tersebut, kata Maskur, menjadi wujud nyata komitmen Gubernur dalam menjalin hubungan kerja yang erat dengan unsur keamanan, lembaga yudikatif, dan instansi pemerintahan lainnya demi kelancaran pembangunan daerah.

Kegiatan halalbihalal ini pun berlangsung penuh kehangatan, menjadi momentum mempererat hubungan antarlembaga, sekaligus memperkuat semangat kolaboratif dalam mendukung pelayanan dan pembangunan yang lebih baik di Kalteng. (asp)