BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Pemprov Kalteng) terus mematangkan pelaksanaan program Kartu Huma Betang Sejahtera sebagai salah satu program prioritas daerah.
Langkah ini dilakukan guna memastikan program berjalan tepat sasaran dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
Pemantapan program tersebut dilakukan melalui rapat pembahasan petunjuk pelaksanaan (juklak) dan petunjuk teknis (juknis), sekaligus evaluasi progres validasi data calon penerima manfaat.
Rapat digelar di Aula Eka Hapakat, Kantor Gubernur Kalteng, Senin (26/1/2026).
Plt Sekretaris Daerah (Sekda) Kalteng, Leonard S. Ampung menegaskan, bahwa validasi data menjadi aspek krusial dalam implementasi Kartu Huma Betang Sejahtera.
“Dalam rapat ini kita membahas petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis Kartu Huma Betang Sejahtera. Sekaligus kita melihat progres validasi data yang diharapkan pada awal bulan ini sudah dapat terverifikasi dengan baik,” ucapnya.
Leonard menekankan bahwa manfaat program harus benar-benar diterima oleh masyarakat yang memenuhi kriteria sebagaimana telah diatur dalam Surat Keputusan (SK) Gubernur.
“Kita ingin memastikan bahwa penerima manfaat Kartu Huma Betang Sejahtera ini benar-benar sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan, sehingga program ini tepat sasaran,” tambahnya.
Lebih lanjut, Pemprov Kalteng menargetkan program tersebut sudah dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat bertepatan dengan satu tahun kepemimpinan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng pada 20 Februari 2026.
“Pada momentum satu tahun kepemimpinan Bapak Gubernur dan Bapak Wakil Gubernur, kita berharap Kartu Huma Betang Sejahtera ini sudah bisa dimanfaatkan secara nyata oleh masyarakat Kalteng. Rapat ini menjadi bagian dari komitmen Pemprov Kalteng dalam memperkuat pelayanan publik, khususnya di bidang kesejahteraan dan kesehatan masyarakat, agar berjalan optimal dan berkelanjutan,” katanya.
Melalui pembahasan juklak, juknis, dan validasi data yang berkelanjutan, Pemprov Kalteng berharap pelaksanaan Kartu Huma Betang Sejahtera dapat memberikan dampak langsung bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat di seluruh wilayah Kalimantan Tengah. (asp)
