BALANGANEWS, KUALA KAPUAS – Kodim 1011/klk menggelar upacara pengibaran bendera merah putih, yang diikuti oleh para prajurit TNI yang ada di Markas Kodim 1011/klk, Senin (18/9/2023).
Apel yang dilaksanakan di Lapangan upacara Makodim 1011/Klk, dipimpin langsung Dandim 1011/Klk diwakili Pasi Intel Kapten Arh Parluhutan Sirait sebagai Inspektur upacara.
Pada kesempatan itu, Pasi intel membacakan amanat dan penekanan dari Panglima Kodam XIlI/Tpr Mayor Jenderal TNI Iwan Setiawan, kepada semua prajurit yang berada di Kodim 1011/klk dan koramil jajaran.
Dalam amat Kodam XIlI/Tpr, yaitu mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh prajurit dan PNS Kodam XIlI/Tpr dimana pun bertugas dan berada atas dedikasi dan kinerja yang optimal.
“Serta juga atas dedikasi dan kinerja yang optimal dengan dilandasi tanggung jawab serta disiplin yang tinggi sampai dengan saat ini,” ucapnya.
Lanjutnya dimana apa yang telah diperbuat dalam melaksanakan tugas bagi kepentingan TNI, bangsa dan negara, merupakan wujud profesionalisme sebagai Dharma Bakti yang terbaik dari prajurit dan PNS di tengah dinamika perubahan lingkungan strategis yang sedemikian cepat dan sulit diprediksi.
“Pada tahun ini Indonesia memasuki tahun politik di mana akan digelar pemilihan umum (Pemilu) 2024 antara lain pemilu legislatif, memilih anggota DPR, DPD, DPRD provinsi, dan DPRD kabupaten/kota,” jelasnya.
Sementara itu dirinya mengajak semua prajurit untuk bersamaan dilaksanakan juga Pemilu Presiden dan Wakil Presiden Indonesia untuk periode 2024-2029, situasi nasional diprediksi akan kembali memanas. (put)