Kapuas Katinting Race 2024 Digelar di Bawah Jembatan Pulau Petak

Whatsapp Image 2024 01 16 At 4.29.53 Pm
Ketua Komunitas Katinting Kalteng, Muhammad Abidin

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Komunitas Pecinta Katinting Kalimantan Tengah (Kalteng) kembali menggelar lomba balap perahu Katinting, yang akan dilaksanakan di Kabupaten Kapuas.

Event yang bertajuk Kapuas Katinting Race 2024 ini dilaksanakan pada tanggal 26-28 Januari 2024, di Bawah Jembatan Pulau Petak atau Sungai Pasah, Kabupaten Kapuas.

Ketua Komunitas Katinting Kalteng, Muhammad Abidin mengatakan, saat ini kesiapan sudah mencapai 60 persen. Ia membeberkan, lomba balap ini akan dilaksanakan setiap tahunnya.

“Saat ini persiapan sudah 60 persen, rencana besok kami panitia berangkat ke Kapuas untuk melakukan cek lokasi,” katanya saat dikonfirmasi, Selasa (16/1/2024).

Abidin menambahkan, lomba balap Katinting Race tersebut memperebutkan dengan total hadiah Rp75 juta, dengan mempertandingkan tiga kelas, yaitu kelas standar, tune up, dan kelas bebas.

“Kegiatan ini digelar pada 26-28 Janurari, dan kita dana di-support oleh donatur pecinta Katinting, karena komunitas ini masih belum mempunyai anggaran. Mudah-mudahan kedepan komunitas ini akan ada melirik. dan Kepala daerah juga akan tertarik melaksanakan lomba balap Katinting,” jelasnya.

Adapun target peserta kata Abidin, pihaknya menargetkan 100 peserta, sama yang digelar beberapa waktu lalu seperti di Palangkaraya. Karena seperti yang diketahui, Katinting ini banyak peminatnya.

“Target kita 100 peserta, dan ini bisa lebih karena Katinting ini sangat banyak peminatnya,” pungkasnya. (asp)