Polsek Kapuas Timur Patroli di Pasar Senin

Personil gabungan saat menggelar patroli di pasar Senin
Personil gabungan saat menggelar patroli di pasar Senin

BALANGANEWS, KUALA KAPUAS – Kapolsek Kapuas Timur bersama dengan Lintas Sektor terkait di Kecamatan Kapuas Timur mendatangi Pasar Senin yang ada di Desa Anjir Serapat Tengah Kecamatan Kapuas Timur Kabupaten Kapuas, Senin (13/12/2021).

Adapun kedatangan tim gabungan, untuk melaksanakan vaksinasi keliling dengan memeriksa kartu vaksin bagi pengunjung dan pedagang di pasar senin, serta dilakukan edukasi untuk mengajak masyarakat agar segera melaksanakan vaksinasi.

Kapolsek Kapuas Timur Iptu Eko Sutrisno menuturkan, kegiatan yang dilakukan pihaknya itu, dalam rangka mempercepat penyaluran vaksinasi sesuai program pemerintah pusat, sehingga akhir tahun 2021 bisa mencapai 70 persen.

“Dalam menghadapi pandemi yang masih terjadi sekarang ini, kami bersama tim yaitu lintas sektor Kecamatan Kapuas Timur, terus mengajak masyarakat agar bisa mendapatkan vaksinasi,” katanya.

Dalam kegiatan tersebut juga, disediakan Tim Puskesmas Anjir serapat sebanyak empat titik agar pelayanan vaksin bisa memudahkan masyarakat baik para pengunjung dan pedagang pasar di pasar senin Desa Anjir Serapat Tengah Kecamatan Kapuas Timur yang akan melaksanakan vaksinasi.

“Vaksin sendiri dilakukan untuk membentuk Herd Immunity atau kekebalan kelompok secara cepat, karena dengan Herd Immunity diharapkan bisa melindungi masyarakat dari kesakitan dan kematian akibat Covid-19 dengan tetap mempedomani protokol kesehatan seperti, selalu pakai masker, jaga jarak, mencuci tangan dengan sabun hindari kerumunan,” terangnya lagi. (put)