BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Juru Bicara Daerah Pemilihan (Dapil) II DPRD Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) yang meliputi Kabupaten Kotawaringin Timur dan Kabupaten Seruyan, Pipit Setyorini, menyampaikan sejumlah aspirasi masyarakat yang menjadi prioritas hasil reses anggota DPRD di wilayah tersebut.
Aspirasi yang dihimpun mayoritas berkaitan dengan penguatan sektor ekonomi kerakyatan, khususnya di bidang pertanian, perkebunan, perikanan, dan peternakan.
Berbagai usulan masyarakat mencakup peningkatan usaha kelompok tani, pelatihan sektor perkebunan, bantuan alat tangkap dan perahu nelayan, pengembangan budidaya perikanan kolam, hingga dukungan sarana dan prasarana produksi pertanian.
Selain itu, masyarakat juga mengusulkan bantuan mesin pertanian seperti combine harvester, handtractor, traktor, cultivator, hingga ekskavator, serta bantuan bibit pertanian unggul dan bibit ternak.
Dukungan terhadap sistem budidaya perikanan berkelanjutan melalui keramba dan bioflok juga menjadi bagian dari aspirasi yang disampaikan.
Pipit Setyorini menegaskan bahwa aspirasi tersebut tidak hanya berasal dari kebutuhan riil masyarakat di lapangan, tetapi juga telah diselaraskan dengan arah kebijakan pembangunan nasional dan daerah.
“Ini aspirasi yang jadi prioritas karena selaras dengan program Asta Cita Pak Presiden Prabowo Subianto,”
Ia menjelaskan, aspirasi masyarakat Dapil II juga sejalan dengan Misi Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2025–2029, khususnya dalam upaya meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat melalui optimalisasi potensi sumber daya alam dan penguatan ekonomi berbasis lokal.
Melalui penyampaian hasil reses ini, DPRD Kalteng berharap aspirasi masyarakat dapat menjadi bahan pertimbangan dalam penyusunan program dan kebijakan pembangunan ke depan, sehingga manfaatnya dapat dirasakan secara langsung oleh masyarakat di daerah pemilihan. (asp)
