BALANGANEWS, KUALA KURUN – Ratusan PNS di lingkup Pemkab Gumas, mengikuti sosialisasi dan pelatihan pembinaan bagi pejabat eselon IV, dalam jabatan fungsional perencana dan analis kebijakan.
Pelatihan itu merupakan kerjasama antara Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), dengan Instansi Pembina Kementerian Perencanaan Pembangunan (Bappenas) serta Lembaga Administrasi Negara (LAN).
“Pelatihan yang dilakukan itu dalam rangka upaya pembinaan terhadap PNS pada jabatan fungsional hasil penyetaraan,” ujar Sekda Gumas Richard, Jumat (15/11/2024).
Sekarang ini, jabatan kepala seksi (kasi) di seluruh perangkat daerah dihapuskan dan digantikan dengan jabatan fungsional. Kebijakan tersebut merupakan reformasi birokrasi yang memberikan tantangan baru bagi PNS.
“Perubahan jabatan itu bertujuan agar pelayanan kepada masyarakat dapat dilakukan dengan baik, dan manfaatnya dirasakan masyarakat,” ujarnya.
Dia mengatakan, menjadi pejabat fungsional bukan hanya berubah dari nomenklatur jabatan, tetapi juga tuntutan terhadap perubahan pola sistem kerja yang lama. Dengan pemahaman yang baik dalam jabatan fungsional, maka diharapkan kualitas pelayanan publik dapat meningkat.
“Kami berharap pelatihan ini akan memberikan manfaat bagi pejabat fungsional perencana dan analis kebijakan, dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab,” jelasnya.
Sementara itu, Kabid Pengembangan Aparatur pada BKPSDM Kabupaten Gumas Kristian mengakui, ada 125 orang PNS yang mengikuti sosialisasi dan pelatihan pembinaan bagi pejabat eselon IV.
“Rinciannya, 35 orang pejabat fungsional perencana, 63 orang pejabat analis kebijakan dan 27 orang PNS yang menangani kepegawaian,” pungkasnya. (ahs)