Dewan Dorong Pemerintah Perhatikan Kebutuhan Korban Kebakaran

WhatsApp Image 2023 08 02 at 7.59.31 PM (1)
Anggota Komisi III DPRD Kalteng, Evi Kahayanti

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Anggota Komisi III DPRD Kalteng, Evi Kahayanti mendorong kepada pemerintah setempat agar membantu melakukan upaya pemulihan terhadap korban kebakaran di Kawasan Flamboyan Bawah, Palangka Raya.

“Saya juga ikut prihatin dan juga sangat iba. Karena tidak mudah apa yang dialami korban. Tidak hanya moral, mental moril juga bagian yang terdampak bagi korban, kalau sudah adanya bencana,” katanya, Rabu (2/8/2023).

ADE S

Selain itu juga, ia mengingatkan agar pemerintah setempat memperhatikan kebutuhan para korban kebakaran yang kini tak lagi mempunyai tempat tinggal. Meski korban sudah diungsikan ke Gedung Kantor KONI Kalteng.

“Selain itu, juga perlunya pakaian, selimut. Sehingga perlu diperhatikan kesehatan para korban, dan kesejahteraan juga perlu diperhatikan seperti tempat tinggal. Karena yang namanya bencana membuat korban tak bisa berbuat apa-apa, mungkin mereka yang berjualan di pasar atau apapun pasti terganggu dengan hilangnya rumah dan isi-isinya,” tandasnya. (asp)