Ketua DPRD Kalteng: Selamat Hari Kemenkumham ke-78

IMG 20230821 WA0038
Ketua DPRD Kalteng H. Wiyatno saat berfoto bersama dengan Kepala Kanwil Kemenkumham Kalteng beserta jajaran serta unsur Forkopimda Kalteng

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Ketua DPRD Kalteng, H. Wiyatno menghadiri Upacara Hari Kementerian Hukum dan HAM RI ke-78 yang digelar oleh Kanwin Kemenkumham Kalteng, di Kantor Wilayah Kemenkumham setempat, Senin (21/8/2023).

Peringatan tersebut peringatan Hari Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) tahun 2023 ini mengangkat tema Semakin Berkualitas untuk Indonesia Maju. Kepala Kanwil Kemenkumham Kalteng, Hendra Ekaputra memimpin langsung upacara tersebut.

Dalam kesempatan itu, Ketua DPRD Kalteng, H. Wiyatno menyampaikan ucapan selamat kepada Kementerian Hukum dan HAM Kalteng, yang saat ini sudah berusia 78 tahun. Ia berharap sinergitas Kemenkumham dan Pemerintah terus ditingkatkan.

“Saya, H. Wiyatno selaku Ketua DPRD Kalteng mengucapkan selamat atas hari ulang tahun Kemenkumham RI, Sukses,” ungkapnya.

Diketahui, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia pertama kali dibentuk pada tanggal 19 Agustus 1945 dengan nama Departemen Kehakiman.

Nama Departemen Kehakiman telah beberapa kali berubah nama karena disesuaikan dengan fungsi dari Departemen tersebut yaitu dari Departemen Kehakiman menjadi Departemen Hukum dan Perundang Undangan dan sekarang menjadi Kementerian Hukum Dan Hak Asasi Manusia. (asp)