Pemprov Kalteng Segera Tetapkan Status Tanggap Darurat Karhutla

Whatsapp Image 2023 10 01 At 2.30.50 Pm
Wakil Gubernur Kalteng, H. Edy Pratowo

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalteng, H. Edy Pratowo mengatakan, Pemprov Kalteng akan segara menetapkan status tanggap darurat bencana Karhutla. Hal itu dilakukan agar penanganan dampak Karhutla dapat lebih optimal.

“Beberapa kabupaten sudah menetapkan status tanggap darurat Karhutla, dan syaratnya minimal ada dua yang sudah menetapkan, sehingga kita dari provinsi bisa menerapkan status tanggap darurat Karhutla,” ucapnya, Minggu (1/10/2023).

Edy menuturkan, hingga saat ini sudah ada tiga kabupaten dan kota yang telah menetapkan status tanggap darurat Karhutla, yakni Pulang Pisau, Kotawaringin Timur, dan Kota Palangka Raya. Selanjutnya Kapuas dan beberapa kabupaten lainnya segera menyusul.

“Dengan demikian, dengan adanya penetapan status tanggap darurat Karhutla dari beberapa kabupaten tadi. Maka provinsi juga akan meningkatkan status dari siaga menjadi tanggap darurat,” ujarnya.

Edy menyebutkan, saat ini Pemprov Kalteng sudah menganggarkan untuk anggaran untuk penanganan bencana termasuk Karhutla, melalui dana belanja tidak terduga (BTT), yang jumlahnya mencapai Rp107 miliar.

“Untuk Karhutla kita sudah anggarkan sekitar Rp83 miliar dari dana BTT tersebut. Sejauh ini BPK dan Inspektorat sudah me-review anggaran itu, sehingga dengan ditetapkan status tanggap darurat ini, segera kita dorong agar dana BTT itu dapat digunakan,” bebernya.

Selanjutnya, Edy juga mengungkapkan, bahwa Pemprov Kalteng saat ini telah mengeluarkan surat edaran untuk ditindaklanjuti terkait dengan kondisi kabut asap tebal di beberapa kabupaten/kota. Edaran itu membuat bagaimana teknis pembelajaran di sekolah dan kegiatan usaha.

“Kita sifatnya fleksibel, edaran Gubernur yang kebetulan saya tanda tangani kemarin. Bahwa bupati dan wali kota untuk dapat mencermati kondisi di daerahnya masing-masing. Kalau kabut asap terlalu pekat silahkan disesuaikan dengan kondisi di daerah,” ungkapnya. (asp)