BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Pj Walikota Palangka Raya, Hera Nugrahayu mengatakan, bahwa penegasan untuk seluruh ASN yakni PNS dan P3K, semua harus netral sesuai dengan aturan dan regulasi yang sudah ada bahwa semua harus bersikap netral.
“Kita harus bisa bersikap netral, pastinya kita akan kawal penyelenggaraan pemilu pilkada serentak ini, hingga tuntas dan kita ciptakan kondisi yang kondusif di kota Palangka Raya,” ucapnya Senin (27/11/2023).
Selain itu juga jika ada ditemukan pelanggaran, tentunya akan mengambil langkah verifikasi, validasi bersama dengan lembaga yang telah ditunjuk tentunya ada aturan dan sanksi.
“Maka dari itu, kita berharap kenetralitasan ASN sangat dituntut dan pastinya kita ciptakan pemilu yang damai dan aman, yang pasti semoga pemilu ini berjalan dengan lancar,” ungkapnya. (udi)