BALANGANEWS, JAYAPURA – Atlet Kalteng kembali menorehkan prestasi membanggakan. Setelah sebelumnya di cabang olahraga (Cabor) Dayung berhasil menyumbangkan medali emas, kali ini Cabor panahan juga tak mau kalah meskipun hanya berhasil menyabet medali perunggu pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2021 di Papua.
Atlet Kalteng yang berhasil memepersembahkan dua medali perunggu itu atas nama Linda Lestari dan Alex Edwar pada Cabor Panahan di nomor Recurve Mix Tim dan berhasil menyingkirkan atlet tuan rumah dengan skor 6-2.
Tim Panahan Kalteng berhasil meraih 1 medali perunggu, sementara medali perak diraih Hendra Purnama/Titik Kusuma Wardani dari Yogyakarta dan emas diraih oleh Diananda Choirunisa/Rio Ega asal Jatim.
Alek maupun Linda jujur mengaku kecewa tidak mampu menyuduhkan medali emas untuk Kalteng. Namun keduanya tetap bersyukur bisa menambah perolehan medali untuk Provinsi Kalteng di ajang PON XX Papua 2021 ini.
“Meskipun tidak sesuai harapan namun Alhamdulillah bisa meraih perunggu untuk Kalteng. Tapi inilah hasil perjuangan kami sudah maksimal. Harapan saya dan Linda semoga kedepan atlet panahan Kalteng bisa meraih medali lebih dari ini,” imbuh Alek dan Linda.
Ketua Harian KONI Kalteng, Christian Sancho menyampaikan KONI Kalteng mengapresiasi perjuangan Linda dan Alek dalam merebut medali perunggu. Bertanding di bawah cuaca panas ditambah angin kencang membuat atlet harus bekerja keras mengatasi situasi tersebut.
“Atas nama ketua umum H Eddy Raya Samsuri dan jajaran pengurus KONI Kalteng, Sancho menyampaikan selamat kepada atlet, pelatih, ofisial dan seluruh kontingen panahan Kalteng atas perjuangannya di PON XX,” tegas Sancho.
Pada saat pengalungan medali, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kalteng diwakilkan oleh Christian Sancho ketua harian mendapatkan kehormatan untuk mengalungkan medali kepada para peraih medali di nomor Recurve mix tim termasuk perwakilan Kalteng.
Di tempat yang sama Ade Supriyadi Ketua Pengurus Provinsi Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Kalteng yang juga manajer Kontingen Panahan Kalteng menyatakan bahwa ia mengapresiasi dan menyampaikan terima kasih atas dukungan semua pihak terutama kinerja dan kerja keras atlit dan pelatih sehingga berhasil meraih dua medali perunggu.
“Memang ini belum sesuai harapan namun ini sudah merupakan hasil maksimal, insya Allah akan jadi bahan evaluasi untuk prestasi lebih baik masa mendatang,” ujar H Ade. (nor)