Wagub: Pemprov Kalteng Berkomitmen Dukung Wirausaha

WhatsApp Image 2023 02 21 at 1.58.54 PM
Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), H. Edy Pratowo

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), H. Edy Pratowo mengatakan, bahwa Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng sangat berkomitmen dalam mendukung wirausaha di Provinsi Kalteng.

“Kami siap dari Pemprov Kalteng bilamana ada hal- hal yang perlu dikoordinasikan dalam rangka untuk mendukung usaha-usaha dari masyarakat kita, saya dan bapak gubernur siap memberikan pelayanan yang terbaik, karena fungsi pelayanan harus cepat dan jangan dipersulit,” ucap H. Edy Pratowo.

Hal tersebut disampaikan Wagub Kalteng pada acara Celebration Dinner Baptism Day of Juan Cristian Pangestu, Yvonne & Endrew 1st Wedding Anniversary and Best Wastern Batang Garing Hotel 1st Anniversary, di Hotel Best Western Batang Garing, Palangka Raya, Senin (20/2/2023) malam.

Dalam kesempatan terakhir, H. Edy Pratowo juga memberikan apresiasi atas berdirinya Hotel Best Western Batang Garing Palangka Raya.

“Saya bersama bapak gubernur mengapresiasi berkenaan adanya Hotel Best Western ini di Palangka Raya. Dengan hadirnya hotel ini, berarti menambah dari sisi kemajuan pembangunan,” ujarnya.

Wagub mengutarakan, bahwa hotel merupakan sarana akomodasi yang banyak digunakan masyarakat sebagai tempat menginap dan menyediakan pelayanan makanan, minuman, serta fasilitas kamar dan masih banyak lagi sarana pendukung lainnya yang dibutuhkan oleh tamu.

“Pemprov Kalteng akan terus mendorong, memberikan support kepada kawan- kawan pengusaha yang bergerak di bidang masing-masing,” tambahnya.

Lebih lanjut, kata Edy, kewirausahaan sangat penting artinya dalam kemajuan sebuah bangsa. Semakin banyak jumlah wirausaha dalam suatu negara maka akan semakin tinggi pertumbuhan ekonomi bangsa tersebut.

“Kita berharap hadirnya Hotel Best Western ini menjadi wadah untuk menyelenggarakan event nasional. Selalu yang dilihat panitia pusat yaitu penginapannya, daya tampungnya, inilah yang selalu menjadi perbandingan,” pungkasnya. (asp)