Pemprov Kalteng Terus Lakukan Pasar Penyeimbang

edy
Wakil Gubernur Kalteng, H. Edy Pratowo

, – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Pemprov Kalteng) akan terus melakukan dalam rangka menjaga bahan pokok di 14 Kabupaten/Kota se-Kalimantan Tengah.

“Pemerintah bersama Satgas dan TPID tetap melakukan upaya menjaga stabilitas harga,” ucap Wakil Gubernur Kalteng, H. Edy Pratowo usai mengikuti rapat koordinasi pengendalian inflasi bersama Kemendagri secara virtual dari Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Senin (17/4/2023).

Dengan digelarnya pasar penyeimbang tersebut, Wagub mengharapkan, harga bahan pokok tetap terjaga dan posisi kenaikan harga dibeberapa bahan pokok tidak melonjak harganya.

“Seperti kita kemarin di Sampit paling 100, 50 gitu aja. Saya kita tidak mempengaruhi harga,” jelasnya.

Sebelumnya, Gubernur Kalteng, H. Sugianto Sabran bersama Wakil Gubernur H. Edy Pratowo beserta Kepala Perangkat Daerah terkait memantau Pasar Penyeimbang, di Sampit Kalteng, Sabtu (15/4/2023).

Kunjungan kerja Gubernur Kalteng di wilayah Sampit itu, serangkaian dengan kunker Gubernur di wilayah barat Kalteng, yang mana beberapa hari sebelumnya yaitu Kabupaten , Sukamara, dan Seruyan, dalam rangka penyelenggaraan pasar penyeimbang menjelang Idul Fitri 1444 Hijriah.

Gubernur Kalteng, H. Sugianto Sabran mengatakan, melalui kegiatan ini Pemprov Kalimantan Tengah berupaya untuk tetap menjaga stabilitas harga bahan pokok dan pengendalian inflasi di Kalteng.

“Kami hadir di sini ingin melihat secara langsung keadaan di Kalimantan Tengah, untuk mengecek harga barang, apakah terjadi inflasi atau tidak,” ucapnya.

Gubernur menyebutkan, bahwa Pemprov Kalteng akan terus berkeliling, pada hari Selasa dan Rabu akan meninjau keberadaan pasar penyeimbang yang berada di Kabupaten Kapuas dan Pulang Pisau.

“Untuk DAS Barito, Gunung Mas dan mudah-mudahan setelah selesai lebaran,” pungkasnya. (asp)