Kini Angka Covid-19 Bartim Lampaui 1000 Orang

Update Covid-19 Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah

BALANGANEWS, TAMIANG LAYANG – Berdasarkan update terbaru, angka terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Barito Timur, bertambah delapan orang lagi sehingga secara akumulasi kini angka kasus Covid-19 melampaui 1000 kasus.

“Dari data terakhir Minggu (25/4/2021) di Barito Timur terjadi penambahan delapan kasus baru sehingga secara akumulasi kini angka kasus Covid-19 mencapai 1.006 orang, meskipun yang sembuh terus bertambah, tetapi kondisi ini belum aman,” tegas Bupati Barito Timur yang juga Ketua Satuan Tugas Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Barito Timur, Ampera AY Mebas di Tamiang Layang, Senin, (26/4/2021).

Bupati Ampera mengatakan, meskipun dalam beberapa hari terakhir ini tidak ada penambahan yang terkonfirmasi positif Covid-19, namun kemarin ada delapan yang terkonfirmasi positif Covid-19 dan bersama itu pula ada empat orang yang sembuh.

Ditambahkan dia, dengan kondisi ini dirinya mengajak semua pihak untuk terus waspada agar tidak ada lagi penambahan kasus Covid-19 sehingga Kabupaten Barito Timur kembali ke zona hijau, dengan begitu kegiatan masyarakat menjadi normal dan nyaman dalam memulihkan perekonomian.

Dikatakan dia, adapun data perkembangan Covid-19 di Kabupaten Barito Timur adalah sebagai berikut, terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 1.006 orang dengan rincian dalam perawatan 33 orang, sembuh 959 orang, meninggal dunia 14 orang. Selain itu, kasus Suspek 18 orang.

Pada kesempatan itu Bupati Ampera juga meminta kepada seluruh lapisan masyarakat agar tetap waspada, serta selalu menjalankan protokol kesehatan dengan lebih disiplin. (yus)