Tuntas, Wartawan Bartim Terima Vaksin Covid-19 Ketiga Booster

BALANGANEWS, TAMIANG LAYANG – Tuntas sudah, setelah menerima dosis pertama, dan kedua beberapa bulan silam, akhirnya puluhan wartawan dari berbagai media cetak, online dan elektronik di Kabupaten Barito Timur secara resmi kembali menerima suntikan vaksin Covid-19 dosis ketiga (booster) di Polres Barito Timur, Selasa (8/2/2022).

“Alhamdulillah, menjelang peringatan HPN 2022, akhirnya sebagian wartawan yang bertugas di Kabupaten Barito Timur telah difasilitasi oleh Gerai Vaksin Presisi Polres Barito Timur untuk menerima suntikan vaksin Covid-19 dosis ketiga (booster) dan berlangsung sukses,” kata Sekretaris PWI Kabupaten Barito Timur, Prasojo Eko di Tamiang Layang, Selasa (8/2/2022).

Ia mengatakan, dalam kegiatan penyuntikan vaksin Covid-19 dosis ketiga ini diikuti sedikitnya 10 orang wartawan dari berbagai media cetak, online dan elektronik baik yang anggota PWI maupun anggota organisasi profesi lainnya.

Prasojo Eko yang terlebih dahulu menerima vaksin pertama dan kedua serta ketiga (booster) ini mengatakan vaksin kali ini tidak diikuti oleh seluruh wartawan sebab ada juga yang membatalkan ikut disebabkan kondisi kesehatan yang tidak mendukung,.

Ditambahkan dia, mudah-mudahan dengan diberikannya suntikan vaksin Covid-19 dosis ketiga ini semakin menambah kepercayaan diri rekan-rekan wartawan dalam menjalankan tugas peliputan di daerah itu, sembari menunggu suntikan dosis kedua dua puluh delapan hari mendatang.

Dikatakan dia, selain puluhan wartawan suntikan vaksin Covid-19 dosis ketiga ini juga diterima sejumlah instansi pelayanan publik, diantaranya para Anggota Polri, ASN, PHL dan PHT di lingkungan Polres Barito Timur, serta sejumlah masyarakat umum.

Pada kesempatan itu, Prasojo Eko mengatakan atas nama pengurus PWI dan wartawan yang bertugas di Barito Timur mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten dan Gerai Vaksin Presisi Polres Barito Timur karena telah memfasilitasi penyuntikan vaksin Covid-19 ini, semoga sinergitas wartawan dan pemerintah beserta instansi vertikal semakin terjalin secara profesional. (yus)