BALANGANEWS, KATINGAN – Pemerintah Kabupaten Katingan mulai melaksanakan kegiatan Inventarisasi, Verifikasi, dan Validasi Perubahan Kawasan Hutan (P2KH) di 13 kecamatan. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Asisten I Setda Katingan, George Heplin E. Doddy, mewakili Bupati Saiful, pada Kamis (21/8/2025) di Aula Dinas PUPR Katingan.
Dalam sambutannya, George Doddy menyampaikan bahwa P2KH merupakan langkah strategis untuk memastikan seluruh data perubahan kawasan hutan di Kabupaten Katingan tersaji secara akurat, mutakhir, dan sesuai ketentuan perundang-undangan.
Menurutnya, data yang valid sangat dibutuhkan sebagai dasar pengambilan kebijakan pemerintah daerah, terutama terkait tata kelola ruang, lingkungan hidup, pembangunan berkelanjutan, hingga peningkatan kesejahteraan masyarakat yang tinggal di sekitar kawasan hutan.
Pemkab Katingan juga menekankan pentingnya sinergi lintas sektor, termasuk perangkat daerah teknis, pemerintah kecamatan, hingga masyarakat lokal, agar proses inventarisasi berjalan efektif dan hasilnya dapat mendukung perencanaan pembangunan yang lebih tepat sasaran.
Kegiatan P2KH ini diharapkan dapat menghasilkan basis data yang kuat sebagai acuan pemerintah daerah dalam menjaga keseimbangan antara pelestarian lingkungan dan kebutuhan pembangunan daerah.(asp)










