BALANGANEWS, KUALA KURUN – Kepolisian Resor (Polres) Gumas membagikan satu unit laptop kepada setiap polsek, yakni Polsek Kurun, Tewah, Kahayan Hulu Utara, Sepang, Rungan dan Manuhing. Laptop langsung diserahkan Kapolres Gumas AKBP Asep Bangbang Saputra didampingi Wakapolres Kompol Tri Wibowo.
”Ada enam unit laptop yang saya serahkan kepada seluruh jajaran polsek. Laptop tersebut bersumber dari Polda Kalteng tahun anggaran 2023,” ujar kapolres, Selasa (19/9/2023).
Dia mengatakan, pemberian laptop ke seluruh jajaran polsek sebagai menunjang kinerja polsek dan mendukung kelancaran pelaksanaan tugas mereka, khususnya dalam memberi layanan yang maksimal.
”Gunakan laptop itu untuk kelancaran tugas. Keberadaan sarana prasarana yang memadai diharapkan polsek jajaran akan semakin maksimal dalam memberikan layanan yang presisi kepada masyarakat,” katanya.
Laptop yang diberikan juga harus dimanfaatkan untuk menunjang percepatan pekerjaan polsek jajaran. Termasuk merespon informasi yang disampaikan oleh masyarakat untuk segera ditangani, khususnya dalam laporan tindakan aksi yang mengganggu harkamtibmas.
”Sebagai pelindung dan pengayom masyarakat, saya minta ke seluruh personel di polsek jajaran agar semangat dalam memberikan pelayanan. Terus tingkatkan kinerja yang lebih baik, agar kepercayaan masyarakat terhadap polri semakin meningkat,” terangnya.
Selain memberikan pelayanan kepada masyarakat, keberadaan laptop itu juga dapat dimanfaatkan oleh personel polsek untuk menyelesaikan dan menginput berbagai hal yang terjadi.
”Saya berharap laptop yang diberikan bisa dirawat dengan baik. Segera membuat berita acara serah terima dan mendatakan ini sebagai inventaris dinas,” tandasnya. (ahs)