Duh, Si Kecil Kutilan? Ini Cara Mengatasinya

KUTIL ternyata tidak saja bisa dialami oleh orang dewasa lho, Bun, tapi juga anak-anak. Jika Si Kecil terkena kutil, Bunda bisa mencoba beberapa cara yang akan dijelaskan berikut ini untuk mengatasinya.

Dilansir Alodokter, kutil merupakan infeksi kulit yang ditandai dengan munculnya benjolan kecil pada permukaan kulit. Kutil disebabkan oleh infeksi human papillomavirus (HPV). Biasanya kutil timbul pada bagian wajah, jari tangan, lutut, dan kaki.

Virus HPV yang menjadi penyebab kutil dapat menular melalui kontak langsung, yaitu ketika bersentuhan dengan kulit yang terkena kutil, atau secara tidak langsung, misalnya menggunakan handuk penderita kutil.

Anak yang memiliki kebiasaan mengigit kuku dan jari tangan juga memiliki kemungkinan lebih besar untuk mengalami kutil. Hal ini karena mengigit kuku atau jari bisa menyebabkan luka, dan jika terpapar dengan kulit penderita kutil, virus HPV lebih mudah masuk dan berkembang di dalam tubuh.

Pada dasarnya, kutil bisa hilang dengan sendirinya setelah beberapa bulan. Namun, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membantu mempercepat hilangnya kutil pada kulit anak, yaitu:

Mengoleskan krim

Cara pertama yang bisa Bunda lakukan untuk mengatasi kutil pada anak adalah dengan mengoleskan krim yang mengandung salicylic acid atau lactic acid. Krim ini biasanya dijual bebas di pasaran.

Namun jika kutil Si Kecil lebih dari satu atau jika Si Kecil memiliki riwayat alergi terhadap obat atau bahan tertentu, berkonsultasilah dengan dokter anak terlebih dahulu sebelum mengoleskan krim apa pun.

Jangan Mencabut Kutil

Anak mungkin akan gemas dengan kutil yang ada di kulitnya, sehingga ia mempunyai keinginan untuk mencabutnya. Namun, mencabut kutil justru bisa meningkatkan risiko menyebarnya kutil ke area kulit yang lain.

Oleh karena itu, jangan lupa mengingatkan Si Kecil untuk tidak mencabut kutilnya ya.

Cara Mencegah Kutil pada Anak Muncul Kembali

Agar kutil pada anak tidak muncul kembali, ada beberapa cara yang bisa dilakukan, yaitu:

Ajarkan anak untuk rutin mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir.

Ajarkan dan biasakan anak untuk menggunakan alas kaki ketika bermain.

Ajarkan anak untuk tidak berbagi penggunaan barang pribadi, seperti handuk, dengan orang lain.

Hentikan kebiasaan anak menggigit kuku atau tepian kuku.

Terapkan pola hidup dan pola makan yang sehat sehat, agar sistem imun anak terjaga dengan baik.

Nah, itu dia beberapa tips yang bisa Bunda terapkan guna mengatasi dan mencegah kutil pada anak. Jika cara-cara di atas telah dilakukan namun kutil tetap timbul, bawalah Si Kecil ke dokter agar dapat dilakukan pemeriksaan dan diberikan penanganan yang tepat. (alodokter/ari)