BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Ketua KPPW Partai Amanat Nasional (PAN) Kalimantan Tengah (Kalteng), Muhammad Syauqie, menyampaikan ucapan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) kepada Kabupaten Gunung Mas yang ke-22.
Dalam pernyataannya pada Jumat (21/6/2024), Syauqie mengapresiasi pertumbuhan dan perkembangan yang telah dicapai oleh Kabupaten Gunung Mas selama ini.
“Dirgahayu yang ke-22, Kabupaten Gunung Mas,” ucap Syauqie kepada Balanganews, di Palangka Raya, Jumat (21/6/2024).
“Seiring berjalannya waktu, kita bersama menyaksikan Gunung Mas yang terus tumbuh dan berkembang. Semoga setiap langkah yang diambil selalu membawa kemakmuran dan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat Gunung Mas,” ujarnya.
Ketua Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila Kalteng ini menekankan pentingnya semangat kolaborasi dalam membangun daerah agar semakin maju, dengan tetap mempertahankan kearifan lokal serta mengedepankan inovasi berkelanjutan.
“Mari kita terus memupuk semangat untuk membangun daerah ini menjadi lebih baik lagi, dengan mempertahankan kearifan lokal dan inovasi yang berkelanjutan,” ajaknya.
Caleg DPR RI terpilih dapil Kalteng ini juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam perjalanan pembangunan Kabupaten Gunung Mas.
“Terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam perjalanan ini,” pungkasnya.
Dengan semangat yang terus dipupuk, diharapkan Kabupaten Gunung Mas dapat mencapai kemajuan yang lebih besar lagi di masa mendatang. (asp)