Agustiar-Edy Siap Lanjutkan Program Kalteng Berkah di 100 Hari Kerja Pertama

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), nomor urut 3, Agustiar Sabran dan Edy Pratowo, menegaskan komitmennya untuk melanjutkan program Kalteng Berkah dalam 100 hari kerja pertama jika terpilih.

Pernyataan ini disampaikan oleh Agustiar dan Edy saat debat publik, Senin (14/10/2024) malam, saat menjawab pertanyaan tentang rencana 100 hari kerja pertama mereka.

“Karena kami adalah keberlanjutan. Jadi kami akan melanjutkan program-program yang sudah dilaksanakan pada kepemerintahan sekarang, dan karena kami adalah bagian dari pemerintahan sekarang,” kata calon Wakil Gubernur, Edy Pratowo.

Dalam 100 hari kerja pertama juga, pasangan yang diusung oleh Partai Gerindra, PAN, PKS, PSI dan PKN ini, akan fokus pada program yang pro-rakyat.

Edy juga menekankan rencana jangka panjang mereka, termasuk mendorong peningkatan investasi di Kalteng dan menggali potensi sumber daya alam guna meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD).

Diketahui, dalam visi dan misi mereka menargetkan PAD sebesar 15 hingga 20 triliun rupiah melalui berbagai inisiatif, termasuk hilirisasi industri. Dengan itu, mereka yakin PAD meningkat.

“Kami sampaikan tadi bahwa 15-20 triliun (PAD) itu adalah hal yang bisa kita jangkau potensinya,” kata Edy Pratowo.

Selain itu, pasangan ini juga mengusung program unggulan, yang terdapat dalam Kartu Huma Betang Sejahtera, yang berisi delapan program utama untuk kesejahteraan rakyat.

“Dan yang lebih penting adalah ini ada kartu Huma Betang Sejahtera programnya ada 8, dan ini sudah termuat program yang keberpihakan kepada rakyat,” tegas Edy Pratowo. (asp)