BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Penandatanganan Deklarasi Janji Kinerja, Komitmen Bersama Pencanangan Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK/WBBM Tahun 2022 digelar Lapas Perempuan Kelas IIA Palangka Raya, Kamis (20/1/2022).
Kegiatan diikuti seluruh pejabat struktural dan pegawai Lapas Perempuan Kelas IIA Palangka Raya dengan dipimpin Kepala LPP Palangka Raya, Sri Astiana.
Pada kesempatan tersebut, Sri Astiana mengingatkan semua pegawai untuk melaksanakan janji kinerja dengan penuh tanggung jawab.
Termasuk melaksanakan tiga kunci pemasyarakatan maju yaitu deteksi dini, berantas narkoba dan sinergitas dengan aparat penegak hukum, serta back to basic pemasyarakatan.
“Deklarasi janji kinerja ini kita lakukan bersama pegawai agar selalu tetap menjaga integritas dan membangun komitmen untuk saling bekerja sama,” katanya.
Sri menambahkan, pembenahan terhadap sarana prasarana terus diupayakan dalam menuju zona integritas menuju WBK/WBBM. Termasuk diantaranya meningkatkan pelayanan publik dan keamanan di pemasyarakatan.
“Sejauh ini kondisi situasi WBP di LPP masih kondusif dan berjalan lancar. Semua mendukung agar seluruh aktivitas dapat berlangsung aman,” pungkasnya. (yud)