BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Sekretaris Daerah Provinsi Kalteng, H. Nuryakin menyerahkan bingkisan Ramadan Berkah kepada penyandang disabilitas di Kota Palangka Raya, di Sekretariat DPD Persatuan Tuna Netra Indonesia (PERTUNI) Kalteng, Sabtu (1/4/2023).
Pada kesempatan tersebut, Sekda Nuryakin menyerahkan 60 paket sembako, 30 lembar sarung, dan 20 mukena. Salah satu perwakilan PERTUNI, Mulyansyah, yang menerima bingkisan begitu gembira dan antusias seraya mengucapkan syukur.
“Alhamdulillah, mewakili penyandang disabilitas lainnya, kami mengucapkan terima kasih atas perhatian Pemerintah melalui Sekretaris Daerah yang secara pribadi menyalurkan bantuan kepada penyandang disabilitas di bulan yang penuh keberkahan ini,” ucapnya.
Dia menyebut, dengan bantuan tersebut, penyandang disabilitas merasa kehadiran Pemerintah khususnya dalam perlakuan yang sama kepada semua warga termasuk penyandang disabilitas.
Sementara itu, Sekda Nuryakin mengatakan, bahwa Pemerintah menjamin kelangsungan hidup setiap warga negara termasuk penyandang disabilitas.
“Sebagaimana amanat Undang-Undang nomor 8 tahun 2016 tentang penyandang disabilitas, bahwa negara menjamin kelangsungan hidup penyandang disabilitas, untuk itu Pemerintah harus hadir,” ujarnya.
Sambung Sekda, di bulan yang penuh keberkahan ini, bukan hanya Pemerintah yang harus hadir, tapi setiap elemen masyarakat harus memiliki kepekaan sosial yang tinggi, terlebih kepada warga disabilitas, yang memiliki berbagai keterbatasan dalam beraktivitas, guna kelangsungan hidupnya.
“Kita sebagai manusia yang memiliki kelengkapan panca indra dan karsa tentu merasa beruntung dan harus mensyukuri. Di sisi lain masih banyak saudara-saudara kita yang memiliki keterbatasan fisik dan panca indra, namun sedikitpun mereka tidak merasa rendah diri, bahkan banyak dari mereka yang mengukir prestasi bahkan melampaui orang yang memiliki kelengkapan panca indra. Namun demikian kita harus mampu melihat sekeliling kita diantaranya dengan berbagi dan berbagi,” tandasnya. (asp)