Geger, ODGJ Ditemukan Tewas di Jalan Negara Ampah-Buntok

Mahlian (26) saat di lokasi penemuan

BALANGANEWS, TAMIANG LAYANG – Nasib naas menimpa Mahlian (26), Warga Tungkaran Martapura Kabupaten Banjar Kalimantan Selatan, tersebut ditemukan tewas dengan luka parah di perbatasan Jalan Negara Ampah-Buntok, Selasa (20/4/2021) sekitar pukul 20.00 WIB.

“Kejadian tersebut terjadi di simpang Muara Pelantau wilayah Matandra Desa Bambulung Kecamatan Pematang Karau, korban ditemukan warga setempat tanpa busana di jalan dengan penuh berlumuran darah waktu selesai sholat tarawih, dari informasi habis sholat tarawih, beredar kabar dari masyarakat korban juga memiliki gangguan jiwa,” kata seorang warga yang enggan disebutkan namanya.

Korban sempat terlihat waktu Magrib berjalan di jembatan kembar Malawen Desa Sababilah Kabupaten Barito Selatan. Kemudian, mampir di warung dekat lokasi kejadian marah-marah tidak jelas dan selanjutnya menuju posko milik perusahaan dan meninggalkan tas berisi identitas diri seperti KTP.

Sementara itu, Kapolres Barito Timur AKBP Afandi Eka Putra, ketika dikonfirmasi via ponsel Kasatlantas AKP Sugeng membenarkan, telah ditemukan diduga Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ) meninggal dunia di tengah jalan.

“Sekarang masih di TKP lagi mengumpulkan keterangan saksi, dan jenazah korban juga sudah diambil pihak keluarga. Belum bisa memastikan apakah Mahlian sebagai korban tabrak lari, atau pembunuhan, ya kita tunggu hasil penyidikan,” pintanya. (yus)