3 Napi Dihadiahi Timah Panas, 1 Tewas Terkena Dada

WhatsApp Image 2023 03 08 at 10.46.20 AM
Direktur Reskrimum Kombes Pol Faisal F Napitulu memberikan keterangan

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Tindakan tegas dan terukur terpaksa diberikan tim gabungan kepolisian dalam melakukan penangkapan terhadap tiga narapidana kabur yang terdeteksi berada di Kabupaten Kotawaringin Timur, Selasa (7/3/2023) kemarin.

Tiga narapidana yang ditangkap diberikan hadiah timah panas karena mencoba melarikan diri dan melawan ketika ditangkap. Untuk Jihat Aji Nurmoko dan Pancareno Rama Kencana dihadiahi timah panas di bagian kaki, sedangkan Prihartono harus tewas setelah peluru menembus dadanya ketika melawan petugas menggunakan badik.

Direktur Reskrimum Polda Kalteng Kombes Pol Faisal F Napitupulu mengatakan, narapidana yang berhasil ditangkap terlebih dulu adalah Jihat Aji Nurmoko pada sekitar pukul 09.00 WIB.

Penyisiran kemudian dilakukan berdasarkan keterangan Jihat dan berhasil menemukan keberadaan Prihartono dan Pancareno sekitar pukul 13.45 WIB.

Saat hendak diamankan Prihantono mencoba memberikan perlawanan dan mengancam jiwa petugas dengan berbalik menyerang menggunakan badik ketika mendengar suara tembakan peringatan.

“Tindakan tegas dan terukur kita berikan karena ada ancaman keselamatan jiwa bagi petugas di lapangan. Tembakan mengenai bagian dada Prihartono,” terangnya didampingi Kabid Humas Polda Kalteng Kombes Pol Kismanto Eko Saputro, Selasa (7/3/2023) malam.

Sedangkan, lanjut Faisal, Jihat dan Pancareno diberikan tindakan tegas di bagian kaki karena melakukan upaya melarikan diri.

“Tindakan tegas dan terukur ini juga menjadi peringatan bagi narapidana Abdul Rahman yang saat ini masih kabur. Segera menyerahkan diri atau akan diberikan tindakan yang sama jika melawan,” tegasnya. (yud)