BALANGANEWS, KUALA PEMBUANG – Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan, Harsandi menghadiri penyerahan bantuan hibah perikanan berupa mesin sedot bagi petani tambak di Kuala Pembuang, Minggu (10/11).
Dia mengungkapkan, bantuan hibah mesin sedot yang disalurkan oleh Dinas Perikanan (Diskan) Seruyan ini merupakan salah satu aspirasi petani tambak pada tahun 2024.
“Alhamdulillah hari ini saya mendampingi dinas perikanan untuk membagikan mesin sedot bagi petani tambak, bantuan ini merupakan realisasi atas aspirasi petani tambak yang disampaikan tahun 2024,” katanya.
Dirinya mengucapkan terimakasih kepada dinas perikanan setempat yang telah merealisasikan aspirasi masyarakat tersebut. Dia berharap ke depannya bantuan seperti ini bisa terus diprogramkan dan menyasar petani-petani lainnya yang juga membutuhkan.
“Tentu bantuan ini peruntukannya jelas untuk nelayan yang benar-benar membutuhkan, semoga bermanfaat,” tuturnya.
Untuk diketahui, bantuan tersebut diberikan kepada kelompok pembudidaya ikan Teluk Rambai dengan rincian mesin sedot lumpur sebanyak 10 buah dengan kemampuan 302 cc/10 HP dan selang spiral ukuran 3 inch sepanjang 50 meter.
Bantuan tersebut disalurkan oleh pemerintah daerah dengan harapan dapat mengurangi beban biaya operasional rutin yang dikeluarkan oleh pembudidaya ikan khususnya dalam hal ini kelompok teluk rambai.
Bagi petani ikan khususnya tambak di Kuala Pembuang, biaya perawatan kolam (pendalaman) merupakan biaya rutin yang harus dikeluarkan setiap 2 sampai 3 kali musim panen karena endapan sedimen lumpur yang membuat tambak menjadi lebih dangkal, sehingga tidak memungkinkan untuk pembesaran ikan bandeng.
Oleh karena itu, dengan adanya bantuan hibah mesin ini diharapkan mengurangi biaya operasional rutin sehingga dapat lebih meningkatkan kesejahteraan bagi petani ikan. (Jib)