Sekda Bartim Hadiri Rembuk Stunting Provinsi Kalteng

BALANGANEWS, – Sekretaris Daerah Kabupaten Provinsi Kalimantan Tengah, Panahan Moetar menghadiri rembuk Provinsi Kalimantan Tengah di Aula Jayang Tingang (AJT), Kantor Gubernur , Rabu (22/5/2024).

Kegiatan ini juga dikuti Pj. Ketua TP PKK Kabupaten Barito Timur Ny. Melly Novita Indra Gunawan dan Organisasi (OPD) terkait di lingkungan Pemerintah Kabupaten Barito Timur, dimana Rembuk stunting Provinsi Kalimantan Tengah ini dibuka oleh Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. sekaligus Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS).

Panahan Moetar ketika dihubungi via ponselnya, Rabu (22/5/2024) mengatakan intinya Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran melalui Wakil Gubernur H. Edy Pratowo menyampaikan kegiatan ini hendaknya semakin memacu semangat untuk menuntaskan visi dan misi Pemprov Kalteng terutama dalam membangun sumber daya manusia yang cerdas, sehat dan berdaya saing, demi mewujudkan Kalteng Makin BERKAH.

Lebih lanjut, Panahan mengatakan rembuk stunting merupakan kegiatan strategis dalam upaya menurunkan stunting di Provinsi Kalteng, yang menjadi salah satu indikator percepatan penurunan stunting yang mesti diimplementasikan pemerintah daerah.

Rembuk Stunting adalah forum untuk membangun komitmen percepatan penurunan stunting secara terintegrasi, dimulai dari tingkat desa, kecamatan, kabupaten / kota, sampai tingkat provinsi, yang dilakukan berdasarkan hasil analisis terhadap capaian berbagai program percepatan penurunan stunting di wilayah kerja masing-masing.

Ditambahkan dia, dalam kegiatan ini, Pemprov Kalteng akan melakukan konfirmasi, sinkronisasi, dan sinergi hasil analisis situasi dan rancangan rencana kegiatan dari Perangkat Daerah penanggung jawab indikator dalam upaya penurunan Stunting, terutama di lokasi lokus stunting.

Diharapkan agar melalui kegiatan Rembuk Stunting ini, akan didapatkan informasi men-detail mengenai berbagai program dan juga kegiatan percepatan penurunan stunting yang akan dilakukan di masing-masing kabupaten/kota.

Pada kesempatan itu, lanjut Sekda Panahan, Pemprov Kalteng juga menekankan beberapa hal yang tidak kalah penting yaitu pernyataan komitmen bersama Pemerintah Daerah dan Perangkat Daerah terkait, untuk mengimplementasikan semua program kegiatan, termasuk realisasi tagging stunting yang akan dimuat dalam RKPD dan Renja Perangkat Daerah masing-masing.

Artinya, isu stunting saat ini masih menjadi ancaman serius bagi pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, terutama dalam membangun Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas unggul. Persoalan stunting harus ditanggulangi secara terpadu melalui kolaborasi semua pihak, lintas sektor, hal-hal ini yang akan dilakukan di Kabupaten Barito Timur. (yus)