Koordinasi Kesiapan Kegiatan Sosialisasi SP4N-LAPOR

Kunjungan kerja ke Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Provinsi Kalimantan Tengah di Palangka Raya, Jumat (2/7/2021)
Kunjungan kerja ke Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Provinsi Kalimantan Tengah di Palangka Raya, Jumat (2/7/2021)

BALANGANEWS, KUALA KURUN – Kepala Bidang Pengelolaan Informasi Publik Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Kabupaten Gunung Mas, Emi Juniati yang didampingi Kasi Pengelolaan Opini dan Pengendalian Informasi Publik, Helnia dan Analis Sistem Informasi Han Kumbara melakukan kunjungan kerja ke Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Provinsi Kalimantan Tengah di Palangka Raya, Jumat (2/7/2021) kemarin.

Kunjungan tersebut dalam rangka koordinasi terkait kesiapan pelaksanaan kegiatan sosialisasi SP4N-LAPOR! yang akan dilaksanakan di Kabupaten Gunung Mas dalam waktu dekat ini.

Kabid Pengelolaan Informasi Publik, Rommy Valentino Koetin menyambut hangat dan mengapresiasi atas kunjungan tersebut yang berlangsung di ruang kerjanya didampingi oleh Kasi Pengelolaan Opini Publik, Berkim Irfena Nahan.

Dalam koordinasi tersebut, pihaknya siap untuk menjadi narasumber dalam kegiatan sosialisasi yang akan digelar nanti.

“Dalam kegiatan tersebut, kita akan lakukan simulasi praktek langsung bagaimana mengoperasikan aplikasi LAPOR! tersebut, sehingga dipastikan agar mempersiapkan jaringan internet yang stabil guna menunjang pelaksanaan simulasi nanti serta dengan tetap mengutamakan protokol kesehatan, agar segera disusun jadwal terlebih dahulu guna membagi jumlah peserta yang masuk ke dalam ruang simulasi dengan durasi tiap sesi kurang lebih sekitar satu jam tiga puluh menit. Kepada admin LAPOR! Diskominfosantik Gumas untuk kembali memeriksa keaktifan dari admin LAPOR! di masing-masing Perangkat Daerah,” ujar Berkim. (grd)