BALANGANEWS, KUALA KURUN – Kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) menyambut baik terbentuknya Persekutuan Gereja- Gereja di Indonesia Setempat (PGIS) Kabupaten Gumas.
“Kami (DPRD) mendukung keberadaan PGIS Kabupaten Gunung Mas. Selamat kepada 31 pengurus PGIS yang sudah dilantik, selamat menjalankan Tri Pangilan Gereja, yaitu Panggilan Keesaan Gereja, Panggilan Pemberitaan Injil dan Pelayana Sosial-Ekologis,” demikian diutarakan Ketua DPRD Gumas Akerman Sahidar usai pelantikan pengurus PGIS Gumas periode 2022-2027 di Gedung Cristian Center Kalawa Jalan Yos Sudarso Kuala Kurun, Senin (4/4/2022).
Aker mengatakan, unsur gereja di Kabupaten Gumas maupun unsur rumah ibadah lainnya, memiliki keterlibatan yang sangat besar dalam pembangunan di Bumi Habangkalan Penyang Karuhei Tatau.
“(Unsur gereja dan unsur rumah ibadah lainnya) bersama Pemerintah Kabupaten Gunung Mas membangun sikap dan perbuatan serta pola pikir masyarakat yang terus menuju ke arah yang semakin baik, menghargai kemajemukan, bersama-sama merawat persatuan dan kesatuan dalam perbedaan yang ada, dan tidak menjadi pribadi yang ekslusif atas perbedaan yang ada,” ungkap Aker.
Politikus PDI Perjuangan itu menyatakan sepakat dan mendukung dengan harapan Bupati Jaya agar PGIS di Gumas bersama dengan Pemerintah Kabupaten Gumas bisa saling bersinergi dalam pembinaan mental dan spiritual jemaat dalam rangka mendorong program Smart Human Resources.
PGIS pun harus turut serta dalam melakukan pelayanan kasih ke masyarakat, menegakkan keadilan dan hak asasi manusia, membantu permasalahan di jemaat terutama dampak akibat pandemi Covid-19 serta penyakit masyarakat yakni Narkoba, Pergaulan Bebas dan Judi.
PGIS juga harus mampu melanjutkan, meningkatkan, memperluas dan memperdalam hubungan dengan gereja-gereja dan lembaga Kristen dan non Kristen, baik di Kabupaten Gunung Mas maupun di luar Kabupaten Gunung Mas.
“Selamat bekerja kepada semua pengurus PGIS Kabupaten Gunung Mas, Tuhan menyertai,” tutup Aker. (grd)