Dewan Prihatin Kebakaran Marak Terjadi di Kota Palangka Raya

Whatsapp Image 2023 12 16 At 10.25.47 Pm
Wakil Ketua I Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Ruselita.

, – Wakil Ketua I Komisi C Kota Palangka Raya, Ruselita mengaku prihatin atas rumah yang akhir-akhir ini kerap terjadi di Kota Cantik.

Pasalnya, kebakaran tidak hanya membuat masyarakat kehilangan tempat tinggalnya, tetapi juga mengakibatkan kerugian berupa surat-surat berharga dan harta benda yang ikut terbakar.

“Kita mengakui bahwa kejadian kebakaran tidak dapat diprediksi, namun upaya pencegahan dini agar tidak terjadi kebakaran harus terus dilakukan oleh masyarakat,” katanya, Rabu, (8/11/2023).

Untuk itu Srikandi asal Partai Persatuan Indonesia (Perindo) ini mengingatkan masyarakat, terkait pentingnya kesadaran kolektif dalam menjaga keamanan dan keselamatan serta mendukung upaya pencegahan kebakaran.

Selain itu, dirinya juga meminta pemerintah setempat untuk meningkatkan langkah-langkah preventif dan pemadaman kebakaran, serta memastikan ketersediaan sarana dan prasarana yang memadai dalam menangani keadaan darurat seperti ini.

“Komitmen untuk melindungi masyarakat dari kebakaran harus menjadi prioritas bersama, saya berharap bahwa tindakan yang lebih proaktif dapat mengurangi dampak buruk yang ditimbulkan oleh kebakaran di Kota Palangka Raya,” pungkasnya. (oje)