Ketua DPRD Kalteng Terima Langsung Tuntutan Massa Aksi

c1 IMG 20220810 100502 1 18289e81341 7
Ketua DPRD Kalteng, Wiyatno (peci hitam polos) saat menerima point tuntutan masyarakat aksi terkait ilegal minning yang diserahkan oleh Koordinator Aksi (baju hitam), Andreas Junaedy

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Ketua DPRD Kalteng, Wiyatno temui massa aksi yang tergabung dalam Seruan Aksi Anak Kalimantan (SERANK) terkait penertiban illegal mining penambang emas tradisional di depan gedung DPRD Kalteng, Rabu (10/8/2022).

Massa aksi sempat memanas dengan mendorong pagar kantor DPRD Kalteng akibat belum adanya kehadiran perwakilan DPRD Kalteng yang menemui masyarakat yang melakukan aksi tersebut.

Pada kesempatan itu, Ketua DPRD Kalteng, Wiyatno didampingi oleh Kapolresta Palangka Raya dan beberapa anggota dewan lainnya, berjanji akan menindaklanjuti aspirasi dan tuntutan yang disampaikan oleh massa aksi dan akan membahasnya bersama pihak-pihak terkait.

“Sebenarnya tadi kita tidak mengolor waktu dan berlama-lama menemui kawan-kawan yang sedang berunjuk rasa ini, tapi tadi kita berkoordinasi dulu dengan pihak terkait dari Pemprov Kalteng agar bisa bersama-sama mendengarkan aspirasi yang akan disampaikan,” kata Wiyatno saat menemui massa aksi.

Ia mengatakan, pihaknya akan bersama-sama mencarikan solusi terkait tuntutan tersebut, dan meminta pengunjuk rasa bersabar dan memberikan kepercayaan kepada pihaknya.

“Berikan kepercayaan kepada kami. Kami akan tindaklanjuti ini, mudah-mudahan dalam waktu 2 atau 3 hari kedepan ditemui solusi, sekali lagi percaya kepada kami, dan akan ada ditemui solusi terbaik dari persolan yang menjadi tuntutan itu,” katanya.

Selain itu, Wiyatno menegaskan bahwa, selama tuntutan tersebut masih pihaknya koordinasikan dengan pihak terkait, masyarakat yang bekerja sebagai penambang emas tradisional boleh melakukan pekerjaannya. (asp)