BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Anggota DPRD Palangka Raya, Susi Idawati mengatakan, partisipasi masyarakat dalam pengelolaan sampah harus ditingkatkan, melalui sosialisasi dan bimbingan pengelolaan sampah oleh dinas terkait.
“Rendahnya partisipasi masyarakat dalam memilah dan memilih sampah, untuk itu penting direkomendasikan metode pelatihan untuk memberikan dampak perubahan masyarakat,” katanya, Kamis, (9/3/2023).
Selain itu mungkin diikuti dengan penegakan hukum agar UU maupun Perda pengelolaan sampah dapat berjalan efektif. Selain mengatur partisipasi masyarakat, menurutnya pemerintah perlu mengatur pengelolaan sampah yang dihasilkan oleh produsen.
“Ini harus diintegrasikan antara produsen, masyarakat dan tempat pengelolaan sampah. Produsen tidak sekadar memproduksi besar-besar tetapi tidak tanggung jawab dengan sampah plastik yang mereka hasilkan,” ujarnya.
Hal lain yang tak kalah penting, menurut Politisi Nasdem itu adalah perlu adanya leading sektor dalam mengurus sampah. Pengelolaan sampah dari hulu hingga ke hilir dengan melibatkan kolaborasi multi pemangku terkait sesuai peran dan tanggung jawab masing-masing perlu diterapkan.
“Ini juga penting, karena berbagi tanggung jawab membuat kebijakan pengelolaan sampah menjadi tidak implementatif, jadi ini perlu ditetapkan leading sektornya,” pungkasnya. (oje)