Karya: Rahmi Nurfitriana
Dari balik tirai langit jingga
Burung-burung menyanyikan lagu khasnya
Suara-suara menggema di angin yang datang
Mengiringi langkah senja yang perlahan tenggelam
Sayap-sayap kecil menari di antara ranting-ranting
Melodi-melodi yang menyentuh hati
Senja memberikan panggung, burung pun terus bernyanyi
Cerita alam yang bisu kini terucap kembali
Pada lengkingannya, ada kedamaian
Pada nadanya, menghapuskan beban
Burung-burung terbang bebas, menyusuri langit yang temaram
Meninggalkan jejak suara, dalam senja yang tenang
Palangka Raya, 2024