Polres Barsel Laksanakan Apel Gelar Pasukan

WhatsApp Image 2023 09 05 at 8.12.36 PM

BALANGANEWS, BUNTOK – Menandai dimulainya pelaksanaan Operasi Zebra Telabang 2023, Polres (), melaksanakan Apel Gelar Pasukan bertempat di Stadion Batuah Buntok, Senin (4/9/2022) pagi.

Dihadiri oleh jajaran unsur Forkopimda, serta para tamu undangan dari Stakeholder terkait, bertindak sebagai pimpinan apel yaitu AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K. dan diikuti oleh Personel gabungan , Polri, dan Dishub sebagai peserta apel.

Operasi ini akan digelar selama 14 hari mulai tanggal 4 hingga 17 September 2023 dengan sandi Zebra Telabang.

Kapolres saat membacakan amanat Kapolda menyampaikan, saat ini rangkaian Pemilu 2024 telah memasuki tahapan pencalonan legislatif serta Presiden dan Wakil Presiden.

“Memasuki rangkaian Pemilu, tentu diikuti oleh mobilisasi massa, oleh sebab itu dibutuhkan pemahaman yang baik saat melaksanakan mobilisasi di jalan baik terhadap kelompok masyarakat pendukung calon atau masyarakat lainnya dengan melakukan cipta kondisi sebelum pelaksanaan pemilu 2024,” katanya, Selasa (5/9/2023).

Guna menekan angka laka lantas menjelang Pemilu 2024, imbuhnya, perlu dilakukan langkah-langkah konkret sehingga tercipta Kamseltibcarlantas yang kondusif di wilayah , terkhusus .

Dirinya berharap, selama pelaksanaan operasi, seluruh personel gabungan yang terlibat untuk bekerja secara profesional dan memahami SOP, sehingga terwujud masyarakat yang patuh dan tertib dalam berlalu lintas.

Dalam rangkaian apel gelar, juga dilakukan pemasangan pita berwarna biru secara simbolis oleh Kapolres selaku pimpinan apel kepada perwakilan dari masing-masing instansi terkait. (lam)