WBP Perempuan Rutan Kapuas Siap Produksi Kerajinan Tangan

wbp
Para WBP Perempuan Rutan Kapuas saat membuat kerajinan

, KUALA – Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) perempuan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB mengikuti kegiatan pembinaan kemandirian keterampilan membuat kerajinan tangan berbahan dasar manik-manik, Kamis (15/6/2023).

Pembinaan kemandirian ini merupakan pengembangan keterampilan yang diberikan oleh Rumah Pintar Taman Askari Kabupaten Kapuas

Kegiatan yang diikuti oleh lima orang WBP perempuan ini dilakukan dengan penuh ketekunan tersebut diawasi langsung oleh salah satu petugas jaga blok Wanita, di dalam blok perempuan.

Satu persatu manik-manik dirangkai menggunakan tali khusus untuk kemudian dijadikan kerajinan tangan seperti gelang, kalung dan bros.

Dani Selaku Kasubsi Pelayanan Tahanan mengatakan, rencananya produk yang telah dibuat ini akan kami pasarkan kepada pengunjung yang datang ke , jika mendapat respon yang positif akan dikembangkan untuk dipasarkan ke luar,” tuturnya. (put)