BALANGANEWS, KASONGAN โ Sekitar 183 orang kepala sekolah (kepsek) dan guru Sekolah Dasar (SD) se Kabupaten Katingan ikuti sosialisasi pencegahan, perundungan, kekerasan seksual dan hukuman fisik, Selasa pagi (15/10/2024) yang dibuka langsung oleh kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Katingan Feriso, di aula kantor Disdik setempat.
Kepala Disdik Kabupaten Katingan, Feriso dalam sambutannya mengatakan, pemerintah melalui berbagai peraturan perundang-undangan mengakui kewajiban negara dan hak-hak anak, diantaranya hak mendapatkan pendidikan dan perlindungan dari tindak kekerasan.
Pemenuhan hak utama ini menurut Feriso terus mendapatkan tantangan, karena meningkatnya kekerasan pada anak, termasuk di sekolah. Hal ini tidak terkecuali terjadi pula di sekolah oleh teman sebaya dan tenaga pendidik (guru). โSehubungan dengan itu, maka digelarlah sosialisasi seperti ini,โ kata Feriso.
Dengan kegiatan ini pula, dirinya berharap kepada seluruh satuan pendidikan jenjang SD nantinya dapat menjadi sarana edukasi dan membangun kesadaran serta pemahaman yang lebih baik kepada seluruh kepala sekolah tentang pentingnya bahaya bullying dan dampak yang terjadi pada pelaku dan korban.
Di tempat yang sama, ketua panitia pelaksana, yang juga selaku kabid Pembinaan SD, Hartawan dalam laporannya menyebutkan, tujuan kegiatan ini, selain menyelaraskan pemahaman kepada seluruh kepala sekolah dalam pencegahan perundungan, kekerasan seksual dan hukuman fisik untuk melindungi anak yang terjadi di lingkungan sekolah maupun dalam kegiatan di luar sekolah, juga memberikan pemahaman untuk mencegah anak melakukan tindakan kekerasan di lingkungan sekolah maupun dalam kegiatan sekolah di luar lingkungan sekolah.
Pesertanya menurutnya sekitar 183 orang kepala sekolah dan guru SD se Kabupaten Katingan. Pelaksanaannya dibagi dalam dua gelombang. โGelombang pertama berjumlah 91 orang dari 91 sekolah yang waktunya dari tanggal 14-16 Oktober 2024. โSedangkan gelombang kedua berjumlah 92 orang dari 92 sekolah dilaksanakan pada tanggal 17-19 Oktober 2024,โ kata Hartawan.
Selanjutnya, nara sumber yang menyampaikan materi, diantaranya Aiptu Hendro Gunawan dan Bripda Aulia Ramadhani dari Polres Katingan, Bedri dari Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak serta Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Katingan serta Wahyudi dari BPMP Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng). โPeserta diinapkan di losmen Citra Katingan Kasongan. Sementara, tempat sosialisasi di aula Dinas Pendidikan Kabupaten Katingan,โ sebutnya.
Hadir dalam pembukaan kegiatan tersebut, selain sejumlah kepala bidang (kabid) di lingkup Disdik setempat beserta jajarannya, juga puluhan kepala sekolah beserta guru-guru se tingkat SD dan para nara sumber penyampai. (abu)