BALANGANEWS, MURUNG RAYA – Anggota DPRD Murung Raya, Heriyus M Yoseph, menyatakan dukungannya terhadap upaya pemerintah daerah untuk memprioritaskan pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) di kawasan yang masih minim penerangan.
Dia menilai keberadaan PJU di wilayah-wilayah tersebut sangat penting untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan masyarakat, terutama pada malam hari.
“Banyak wilayah yang membutuhkan penerangan, terutama jalan-jalan yang rawan kecelakaan dan kriminalitas. Oleh karena itu, saya mendukung agar PJU lebih difokuskan ke tempat-tempat tersebut,” ujar Heriyus pada Senin (29/7/2024).
Heriyus berharap Pemerintah Kabupaten Murung Raya segera melakukan pemetaan wilayah yang membutuhkan prioritas penerangan, sehingga pemasangan PJU bisa dilakukan dengan cepat dan tepat sasaran.
Ia juga menekankan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam menentukan lokasi pemasangan PJU. Dengan begitu, pemerintah dapat memastikan penerangan jalan sesuai kebutuhan dan memberikan manfaat maksimal.
“Mari kita bersama-sama bekerja untuk menciptakan Murung Raya yang lebih aman dan nyaman,” tutup Heriyus.
Dukungan ini diharapkan dapat mempercepat realisasi pemasangan PJU, demi menciptakan lingkungan yang lebih aman bagi warga, sekaligus mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan kualitas infrastruktur di Kabupaten Murung Raya. (asp)