Kera Liar Serang Sejumlah Anak di Komplek PDAM Bawah

Sanau Putra (15) usai mendapat perawatan medis setelah diserang kera liarĀ 
Sanau Putra (15) usai mendapat perawatan medis setelah diserang kera liarĀ 

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Sejumlah serangan dari kera liar diterima beberapa anak yang tinggal di Komplek PDAM Bawah, Jalan Ahmad Yani, Gang Sepakat, Palangka Raya.

Terbaru, kera liar yang belum diketahui berasal dari mana menyerang Sanau Putra (15) remaja sekitar yang sedang pulang sekolah, Rabu (5/1/2022).

Peristiwa berawal ketika korban tengah pulang sekolah dengan berjalan kaki menuju rumah. Melihat tali sepatunya yang lepas, ia pun berhenti dan mencoba mengikat kembali sepatu tersebut.

Alangkah terkejutnya korban ketika tiba-tiba kera liar menyerangnya di bagian tangan sebelah kiri. Korban yang kaget berupaya melawan, namun kera liar tersebut justru kembali menyerang di bagian paha.

Kera liar berhasil menggigit tangan kanan korban dan mencakar tangan kiri hingga harus mendapatkan sejumlah jahitan medis.

“Saya pakai jaket waktu itu, kera itu menyerang bagian tangan, sempat saya lawan namun terus menyerang,” katanya.

Sedangkan Kepala Seksi Pengendali Operasi dan Komunikasi Penyelamatan, Bidang Penyelamatan, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Palangka Raya, Sucipto mengatakan, upaya evakuasi terus dilakukan pihaknya yang kini bekerjasama dengan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kalimantan Tengah (Kalteng).

Upaya penangkapan dilakukan dengan cara menembak kera liar menggunakan obat bius. Namun kendala didapatkan karena kera berada di bawah rumah warga dan terus melompat.

“Kera terus melompat dan menyulitkan petugas membidik,” jelasnya.

Meski begitu Sucipto menegaskan bahwa upaya evakuasi akan terus dilakukan dengan turut memasang kandang jebakan yang diisi dengan buah-buahan.

“Total korban kini sudah ada enam anak yang digigit kera itu. Kita terus berupaya menangkap agar keresahan warga hilang,” tuturnya. (yud)