BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) memperingati hari ulang tahun Ke-49 Partai PDI Perjuangan, Senin (10/1/2022).
Acara peringatan HUT Ke-49 PDI Perjuangan ini dengan menggelar berbagai acara yang dilaksanakan di Kantor PDI Perjuangan Kalteng jalan Ir. Soekarno, Kota Palangka Raya.
Ketua DPD PDI Perjuangan Kalteng, Arton S. Dohong ketika dibincangi menuturkan bahwa Partai PDI Perjuangan seluruh Indonesia melaksanakan berbagai macam kegiatan yang menjadi agenda tetap setiap tahunnya.
Lebih lanjut, Arton mengatakan bahwa pada bulan berikutnya pihaknya akan melaksanakan penanaman pohon dan melaksanakan kegiatan pembersihan lingkungan dan menggelar berbagai lomba.
Dirinya juga menambahkan, bahwa rangkaian kegiatan ulang tahun ini, pihaknya melaksanakan selama lima bulan full, yaitu semenjak bulan Januari sampai dengan Mei nantinya.
“Dengan kita melihat kembali sejarah perjuangan sampai pada hari ini, kita berharap dengan berbagai macam pengalaman yang telah kita lalui selama rentan waktu 49 tahun ini diharapkan seluruh kader partai PDIP semakin memahami betul sejarah partai ini dan semakin kuat dan kokoh untuk membangun bangsa ini,” Jelasnya.
Selain itu, dirinya mengharapkan agar seluruh kader agar memahami betul sejarah partai PDI Perjuangan ini, dan juga seluruh kader PDI Perjuangan adalah anak Ideologis, yaitu Ideologis nya Soekarno. (asp)