BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Kejuaraan dunia UCI MTB Eliminator World Cup tahun 2022 seri ke-8 di Palangka Raya telah selesai digelar, Minggu (28/8/2022) sore.
Setelah berjibaku dengan dan bersaing, berikut daftar juara dari dua katagori yang di pertandingan yakni, Men Elite dan Women Elite.
Katagori Men Elite, juara pertama diraih oleh pesepeda asal Perancis, Quentin Schrotzenberger. Sedangkan posisi kedua diraih oleh Siman Gegenheimer dari Jerman. Dan untuk posisi ketiga adalah Methasit Boonsane dari Thailand.
Sementara itu, untuk atlet tim nasional Indonesia berada di peringkat lima dan enam, yaitu Ihza Muhammad dan Renoza Aldi Pratama.
Sedangkan katagori women elite, peringkat pertama berhasil diraih oleh Marion Fromberger dari Jerman, peringkat kedua, yakni Warinthorn Phetpraphan dari Thailand.
Untuk posisi ketiga atlet dari tim nasional Indonesia, Ayu Triya Andriyana, dan posisi keempat Mariske Strauss dari Afrika Selatan.
Atlet sepeda Timnas Indonesia, Ayu Triya Andriana yang berhasil raih podium ketiga tersebut baru pertama kali mengikuti UCI MTB Eliminator tersebut.
Atlet asal Jawa Timur itu mampu bersaing dengan pembalap top dunia asal Jerman, Marion Fromberger yang menjadi juara.
Gubernur Kalteng, H. Sugianto Sabran usai kegiatan tersebut mengatakan, kegiatan balap sepeda kelas dunia ini telah selesai terselenggara dan masing masing kategori telah sudah ada pemenangnya.
“Untuk dikelas Elite Men dari juara pertama diperoleh atlet asal Prancis, sedangkan pada kategori wanita dijuarai oleh Jerman,” tandasnya. (asp)