PALANGKA RAYA – Setelah beberapa memperlihatkan tren membaik dengan meningkatnya jumlah pasien sembuh dan berkurangnya pasien positif Covid-19 baru, kini kondisi tersebut tampaknya mulai kembali berbalik.
Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Kalimantan Tengah merilis data terbaru, Kamis (21/5/2020), terdapat penambahan 15 orang positif Virus Corona baru yang tersebar di 4 kabupaten/kota di Kalteng.
“Saat ini total ada 256 kasus positif Covid-19. Karena hari ini terjadi lonjakan cukup tajam, yakni ada 15 orang yang baru terkonfirmasi positif Corona. Terbanyak dari Kabupaten Kapuas 9 orang, disusul Palangka Raya 3 orang, Katingan 2 orang dan Kotawaringin Timur 1 orang,” beber Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran, Kamis (21/5/2020).
Sementara pasien sembuh, lanjut dia, ada 6 orang, masing-masing dari Palangka Raya 2 orang, Kapuas 2 orang dan Murung Raya 2 orang.
Selain itu, juga ada 3 pasien Covid-19 yang meninggal dunia, kesemuanya berasal dari Kabupaten Kapuas.
“Sampai saat ini, total pasien sembuh dan pasien yang menjalani perawatan sama-sama 121 orang. Dan pasien meninggal dunia menjadi 14 orang, terbanyak di Kabupaten Kapuas yaitu 8 orang,” ujarnya.
Penambahan pasien positif Covid-19 baru ini juga diiringi penambahan orang dalam pemantauan (ODP) dan pasien dengan pengawasan (PDP). “Untuk ODP bertambah 13 orang, menjadi 210 orang. Sedangkan PDP bertambah 3 orang, menjadi 57 orang,” tukasnya.
Dengan kondisi yang memperlihatkan masih terus terjadinya penambahan pasien positif ini, lanjut Sugianto yang juga Gubernur Kalimantan Tengah, dirinya mengimbau seluruh masyarakat agar dapat lebih disiplin mematuhi anjuran pemerintah, seperti melakukan physical distancing (jaga jarak), menggunakan masker dan menjaga kebersihan.
“Karena kunci untuk mencegah semakin meningkatnya penularan Virus Corona ini sesungguhnya adalah masyarakat sendiri. Tanpa disiplin yang kuat dan mengabaikan anjuran serta imbauan pemerintah, maka kita akan sulit untuk menekan laju penularan Covid-19 ini. Karena itu, saya minta agar semua pihak bersama-sama menaati apa yang telah dianjurkan pemerintah dalam upaya pencegahan penularan virus tersebut,” pungkas Sugianto. (ari)