Pengurus IBCA MMA Barsel Periode 2024-2028 Resmi Dilantik

BALANGANEWS, – Ketua Umum Pengurus Provinsi Indonesia Bela Diri Campuran Amatir Mixed Martial Art (IBCA MMA) Kalimantan Tengah () secara resmi melantik pengurus IBCA MMA Kabupaten () masa bakti 2024-2028.

tersebut dihadiri oleh Asisten Administrasi Umum yang mewakili Penjabat (Pj) Bupati Barito Selatan H. Deddy Winarwan bertempat di aula Gedung KNPI Kabupaten Barsel, Senin (12/8/2024).

Ketua Umum Pengprov IBCA MMA Kalteng yang dibacakan oleh sekretaris umum pengprov mengatakan bahwa IBCA MMA salah satu cabang yang mengakomodir seluruh cabang-cabang olahraga beladiri tangan kosong.

Selain itu ketua Kab Barsel Idariani menyampaikan ucapan selamat bergabung dan mari sama-sama membina atlet Kabupaten Barito Selatan agar terus berprestasi. Karena KONI Kab Barsel berkomitmen terus melakukan pembinaan dengan tidak ada atlet dari luar dan hanya fokus dengan atlet putra daerah Kab Barsel.

Penjabat (Pj) Bupati Barito Selatan dalam sambutan yang dibacakan oleh Asisten Administrasi Umum Mirwansyah mengharapkan pengurus kabupaten IBCA MMA dapat membangun interaksi, sinergitas dan soliditas dengan semua komponen di Barsel agar olahraga beladiri ini dapat semakin maju.

“Karena ada setidaknya tiga tantangan olahraga sekarang ini dan ke depan diantaranya tingginya tuntutan publik terhadap prestasi olahraga yang terus meningkat, menjadikan olahraga sebagai instrumen pembangunan dan desentralisasi pembangunan olahraga,” katanya, Selasa (13/8/2024).

Jadikan IBCA MMA Kabupaten Barito Selatan sebagai wadah generasi muda dalam mengembangkan prestasi. Dengan komitmen yang tinggi maka beberapa tantangan pembangunan olahraga dapat dicermati dan diantisipasi dengan sungguh-sungguh. (lam)